Persib Dapat Bocoran Kekuatan Bangkok United jelang Laga ACL 2

Abdul Haris
Persib Bandung siap meladeni Bangkok United pada laga kedua Grup G AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026 di Stadion BG Pathum Thani, Thailand, Rabu (1/10/2025) pukul 19.15 WIB. (Foto: Persib)

BANGKOK, iNews.id – Persib Bandung mendapat bocoran berharga soal kekuatan Bangkok United dari bek andalan mereka, Frans Putros, jelang laga kedua Grup G AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026. Duel panas ini akan berlangsung di Stadion BG Pathum Thani, Thailand, Rabu (1/10/2025) pukul 19.15 WIB.

Putros yang kini menjadi tumpuan lini belakang Maung Bandung bukan sosok asing di sepak bola Thailand. Pemain internasional Irak berdarah Denmark itu pernah tiga musim membela Port FC, klub yang menjadi rival langsung Bangkok United di Thai League. Pengalaman tersebut membuatnya paham betul bagaimana gaya permainan lawan yang akan dihadapi Persib.

Bek Persib Bandung Frans Putros pernah tiga musim membela Port FC, klub yang menjadi rival langsung Bangkok United di Thai League. (Foto: Persib)

Menurut Putros, kekuatan utama Bangkok United ada pada kolektivitas tim. Mereka tidak hanya mengandalkan satu atau dua pemain bintang, melainkan tampil rapi dengan organisasi permainan yang terstruktur serta dominasi penguasaan bola.

“Kekuatan mereka ada pada tim secara keseluruhan. Pertandingan akan berjalan dengan cukup sulit,” kata Putros, dikutip dari laman resmi klub, Selasa (30/9/2025).

Meski menegaskan lawan sangat tangguh, Putros juga menyebut ada celah yang bisa dimanfaatkan. Dia mengungkapkan, pelatih Persib, Bojan Hodak, sudah mengetahui detail kelemahan Bangkok United dan menyiapkan strategi untuk mengatasinya.

“Namun, mereka tetap memiliki celah (kelemahan) yang bisa dipelajari. Pelatih juga sudah mengetahui tentang itu,” ujarnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 jam lalu

Persib Dapat Ancaman Serius dari Bali United, Marc Klok Cs Siaga Satu!

Soccer
10 jam lalu

Hasil Super League: 10 Pemain Persib Hancurkan Persis Solo

Soccer
11 jam lalu

Persib Unggul 1-0 atas Persis di Babak Pertama! Luciano Guaychocea Cetak Gol Lalu Diusir

Soccer
14 jam lalu

Cara Nonton Link Live Streaming Persib Vs Persis di Super League Malam Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal