Keputusan menikmati libur dengan tenang didukung situasi ideal Persib. Maung Bandung mengakhiri putaran pertama dengan 38 poin, unggul satu angka dari Borneo FC yang menempel di posisi kedua.
Gelar juara paruh musim diamankan Persib setelah kemenangan krusial 1-0 atas Persija Jakarta pada pekan ke-17. Pertandingan sarat gengsi itu digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (11/1/2026).
Selepas jeda, Persib langsung dihadapkan agenda berat. Selain melanjutkan perburuan gelar Super League 2025-2026, Persib juga bersiap tampil di fase gugur AFC Champions League Two.
Laga terdekat Persib dijadwalkan menghadapi PSBS Biak. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada 25 Januari 2026.
Dengan kondisi fisik dan mental yang terisi ulang, Berguinho diharapkan kembali menjadi motor permainan Persib saat kompetisi kembali bergulir.