Persib Hadapi Borneo FC di Tengah Jadwal Padat, Marc Klok: Capek, tapi… 

Abdul Haris
Kapten Persib Bandung, Marc Klok. (Foto: Persib)

BANDUNG, iNews.id – Persib Bandung siap melanjutkan tren positif di Super League 2025-2026 meski jadwal pertandingan semakin padat. Mereka akan menjamu Borneo FC pada laga tunda pekan kelima di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (5/12/2025) pukul 19.00 WIB dalam kondisi stamina yang terkuras tetapi motivasi berlipat.

Gelandang Persib, Marc Klok, tidak menutupi bahwa bulan Desember menjadi periode terberat bagi timnya. Selain empat pertandingan di Super League, Persib juga harus melakoni partai AFC Champions League Two kontra Bangkok United pada 10 Desember 2025.

Meski begitu, Klok memastikan skuad Persib tetap berkomitmen penuh. Menurut dia, padatnya agenda bertanding tidak boleh menjadi alasan untuk menurunkan kualitas permainan. 

“Banyak pertandingan dan jadwal padat, capek buat tim. Tapi, kami sangat antusias karena sedang dalam ritme dan jalur yang benar, dan saya sangat bangga dengan prestasi kami sebagai tim,” kata Klok dalam konferensi pers di Stadion GBLA, Kamis (4/12/2025), dikutip dari situs resmi klub.

Klok menegaskan, pencapaian positif Persib sejauh ini bukan hal yang mudah. Tekanan jadwal tanding yang ketat menguras tenaga pemain, tetapi hasil yang terus meningkat membuat seluruh skuad semakin percaya diri.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
11 jam lalu

Didepak Persija, Gustavo Franca Gabung Arema FC, Ini Alasan Sebenarnya

Soccer
16 jam lalu

Deal! Eks PSG Layvin Kurzawa Teken Kontrak dengan Persib Akhir Pekan Ini 

Soccer
21 jam lalu

Persija Jakarta Datangkan Bek Brasil Paulo Ricardo, Eks Pemain UEFA Conference League

Soccer
1 hari lalu

Layvin Kurzawa Menuju Persib, Andrew Jung Punya Peran Signifikan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal