Persib Kehilangan Tyronne del Pino, Luis Milla Ancang-ancang Cari Ganti

M. Ghani
Pelatih Persib, Luis Milla membuka peluang cari ganti gelandang asal Spanyol Tyronne Gustavo del Pino yang cedera. Tyronne mengalami cedera tendon achilles kaki kanan.(FOTO: iNews/MUJIB PRAYITNO)

BANDUNG, iNews.id- Pelatih Persib, Luis Milla membuka peluang cari ganti gelandang asal Spanyol Tyronne Gustavo del Pino yang cedera. Tyronne mengalami cedera tendon achilles kaki kanan.

Terbukti, playmaker asal Spanyol itu sudah absen di dua pertandingan Persib di Liga 1 2023/2024. Bahkan, dia sudah pulang ke negara asalnya untuk menjalani pemulihan. 

Luis Milla mengatakan sangat memungkinkan untuk mendatangkan pemain asing anyar untuk mengganti Tyronne. Terlebih, bursa transfer pemain di Liga 1 2023/2024 baru akan ditutup pada 20 Juli 2023. 

"Sangat memungkinkan untuk mendatangkan satu pemain lagi dan kami akan berdiskusi dengan manajemen dan klub soal kemungkinan ini," kata Luis Milla, Sabtu (15/7/2023).

Mantan pelatih timnas Indonesia akui dalam situasi yang sulit melihat cedera yang dialami Tyronne. Namun, ia harus segera membuat keputusan agar Persib bisa memanfaatkan regulasi 5+1 pemain asing yang diterapkan di Liga 1 2023/2024.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Persib Fokus Ubah Jadwal Liga Demi Hancurkan Ratchaburi di AFC Champions League Two!

Soccer
1 hari lalu

Bek Persib Julio Cesar Sebut 3 Pemain Ratchaburi FC yang Patut Dijaga Ketat, Siapa Saja?

Soccer
2 hari lalu

Persija Bidik Ezra Walian, Pelatih Persib Bojan Hodak Bikin Pengakuan Mengejutkan

Soccer
2 hari lalu

Menuju Puncak! Borneo FC Siap Curian Poin Demi Singkirkan Persib

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal