Meski sudah pulih, peluang Gustavo tampil penuh saat menghadapi Persib masih tanda tanya. Souza menegaskan keputusan akhir akan ditentukan berdasarkan kebutuhan tim dan situasi pertandingan.
"Kami akan membawa Gustavo ke pertandingan, tetapi Gustavo belum siap bermain dalam jangka waktu lama. Jadi kami akan menganalisis pertandingan dan melihat apakah kami akan menggunakan Gustavo atau tidak," ujar Souza.
Gustavo sebelumnya sempat melewatkan lima laga awal Super League 2025/2026 akibat cedera. Dia baru kembali merumput pada pekan keenam saat Persija menghadapi PSM Makassar.
Namun nasib kurang beruntung kembali menghampiri. Menjelang pekan ke-11 melawan PSBS Biak, Gustavo harus menepi lagi dan menjalani operasi lanjutan di Brasil demi memaksimalkan pemulihan.
Akibatnya, dia absen cukup panjang sejak laga kontra PSBS Biak hingga pertandingan terakhir melawan Persijap Jepara pada 3 Januari 2026.
Kini, kembalinya Gustavo membuka opsi tambahan bagi Persija di laga krusial melawan Persib. Kehadiran dia, meski terbatas, berpotensi memberi dampak besar dalam duel bertensi tinggi tersebut.