MANILA, iNews.id- Shin Tae-yong melihat potensi besar dalam skuad Timnas Indonesia U-17 jika terus berproses untuk berkembang. Pelatih Kepala Timnas Indonesia itu berharap para pemain tak cepat puas.
Sayangnya, tim asuhan Bima Sakti itu baru saja gagal melaju ke babak 16 Piala Dunia U-17. Pasalnya, tim itu hanya berada di posisi ketiga Grup A dengan dua poin.
Shin Tae-yong mengatakan penampilan Timnas Indonesia U-17 sudah luar biasa karena berhadapan dengan tim-tim berkualitas seperti Ekuador, Panama, dan Maroko. Perform Arkhan Kaka cs patut diapresiasi.
"Saya pikir Timnas U-17 Indonesia sudah mencoba yang terbaik. Terlepas dari hasilnya, tapi tetap pemain dan tim pelatih, saya pikir mereka sudah mencoba yang terbaik," kata Shin Tae-yong di Manila, Senin (20/11/2023).