DOHA, iNews.id – Dua pemain Tim Nasional (Timnas) Inggris, James Maddison dan Kyle Walker harus absen di laga pertama Grup B Piala Dunia 2022. Hal tersebut diungkapkan sang pelatih, Gareth Southgate.
Southgate menyebut pemainnya dalam kondisi yang baik terkecuali Maddison dan Walker. Karena seperti yang dikabarkan, dua pemain tersebut masih mengalami cedera.
Maddison masih belum terlalu bugar kondisinya. Lain cerita dengan Walker yang sudah mulai pulih dan baru bergabung latihan bersama dengan tim.
“Dalam hal ketersediaan pemain, semua orang tersedia kecuali James Maddison untuk pertandingan nanti,” ucap Southgate, dilansir dari Gulf Times, Senin (21/11/2022).