ROMA, iNews.id - Partai big match akan tersaji di pekan ke-34 Serie A Italia. AS Roma selaku tuan rumah bakal menjamu Inter Milan di Stadion Olimpico, Senin (20/7/2020) dini hari WIB.
Sejak 2018, pertarungan kedua tim selalu berakhir imbang. Menanggapi itu, Antonio Conte selaku pelatih Inter mengakui tim lawan bukanlah sesuatu yang pantas dianggap remeh.
"Roma merupakan tim yang bagus. Mereka sudah membuktikan itu di musim ini. Kami harus waspada," kata pelatih Inter, Antonio Conte di laman resmi klub.
"Mereka mengubah taktiknya dari 4-2-3-1 dan sekarang memasang tiga bek. Dua gelandang serang di belakang Edin Dzeko sangat berbahaya. Henrikh Mkhitaryan kembali menemukan performa terbaiknya. Selain itu ada Lorenzo Pellegrini yang juga bermain bagus. Roma bahkan punya pemain sayap lincah yakni Leonardo Spinazzola dan Davide Zappacosta yang saya latih ketika di Chelsea. Mereka jelas berbahaya," tuturnya.
Saat ini Inter ada di posisi dua dengan kepemilikan 71 poin. Nilai I Nerazzurri hanya berjarak enam angka dari Juventus.