Mereka tambah diunggulkan sebab Aston Villa sedang terpuruk di zona degradasi. Tim asuhan Dean Smith menempati urutan 19 dengan raihan 26 poin.
Meski demikian Aston Villa tak minder dengan pertarungan ini. Mereka yakin bisa meraih hasil positif karena ada mantan kapten Chelsea, John Terry yang kini bekerja sebagai asisten Dean Smith di bangku kepelatihan.
“Masih ada hubungan yang sangat dekat antara Terry dan Chelsea. Saya bersandar padanya untuk mendapatkan beberapa informasi,” tutur Smith.
PERKIRAAN PEMAIN
ASTON VILLA (4-3-3)
Nyland; Engels, Guilbert, Mings, Targett; Douglas Luiz, Grealish, McGinn; Trezeguet, Hourihane, El Ghazi.
Pelatih: Dean Smith
CHELSEA (4-3-3)
Kepa; Azpilicueta, Rudiger, Zouma, Emerson; Kovacic, Kante, Mount; Willian, Abraham, Pulisic
Pelatih: Frank Lampard
5 PERTEMUAN TERAKHIR
05/12/2019, Premier League, Chelsea 2-1 Aston Villa
02/04/2016, Premier League, Aston Villa 0-4 Chelsea
17/10/2015, Premier League, Chelsea 2-0 Aston Villa
07/02/2015, Premier League, Aston Villa 1-2 Chelsea
27/09/2014, Premier League, Chelsea 3-0 Aston Villa
Prediksi: 45-55