Prediksi Granada Vs MU: The Red Devils Hadapi Trauma Lawan Tim Spanyol

Fitradian Dimas Kurniawan
Gelandang Bruno Fernandes jadi tumpuan Manchester United saat meladeni Granada, pada leg pertama babak perempat final Liga Europa 2020/2021 di Estadio Municipal Nuevo Los Carmenes, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

GRANADA, iNews.id - Manchester United (MU) harus waspada ketika bertemu wakil Spanyol, Granada, pada leg pertama babak perempat final Liga Europa 2020/2021 di Estadio Municipal Nuevo Los Carmenes, Jumat (9/4/2021) dini hari WIB.

MU memang belum pernah bertemu dengan Granada. Apalagi ini musim debut Granada di kompetisi Eropa. Namun, rekor pertemuan The Red Devils saat bertemu tim asal Negeri Matador pada fase gugur cukup mengkhawatirkan.

MU selalu disingkirkan oleh klub Spanyol pada tiga musim terakhir. Antara lain Sevilla pada 16 besar Liga Champions 2017/2018 dan semifinal Liga Europa 2019/2020, serta Barcelona di perempat final Liga Champions 2018/2019.

Hal itu membuat Pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer waspada. Dia sadar timnya bakal menghadapi laga berat. Apalagi Granada sanggup menyingkirkan mantan klub asuhan Solskjaer, Molde, pada 16 besar.

“Tentunya pertandingan ini akan sulit. Mereka sudah bekerja dengan baik di Liga Spanyol dan kami tahu menghadapi tim yang memiliki permainan teknik sangat bagus. Mereka mampu mengalahkan Molde jadi mereka pasti sangat bagus,” kata Solskjaer di laman resmi UEFA.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Real Madrid Klub Terkaya di Dunia, Pendapatan Tembus Rp23,7 Triliun

Soccer
8 jam lalu

Sahabat Cristiano Ronaldo Buka Pintu untuk MU, Rela Potong Gaji Fantastis!

Soccer
14 jam lalu

MU Terbang ke Spanyol Intip Striker 121 Gol dan Si Anak Hilang

Soccer
3 hari lalu

Menang di Laga Debut MU, Carrick Langsung Bidik Gelandang Mahal Premier League

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal