Sementara sang lawan Skotlandia menatap laga melawan Inggris dengan modal kurang bagus. Skotlandia kalah dari Republik Ceko dengan skor 0-2 di laga perdananya di Euro 2020.
Namun, semangat anak asuh Steve Clarke sangat berbeda kita berjumpa Inggris. Bagi Skotlandia pantang rasanya kalah dari sang rival yakni Inggris.
"Saya tahu itu sangat berarti bagi Inggris; mereka tidak ingin kalah dari Skotlandia. Dan itu sama sebaliknya. Anda tahu betapa bersemangatnya kami, dan betapa kami senang mengalahkan Inggris. Itu tidak terjadi terlalu banyak baru-baru ini," kata Steve Clarke.
Kedua tim sudah bertemu sebanyak 114 kali dengan 48 kali dimenangkan Inggris, 25 kali imbang dan 41 kali dimenangkan Skotlandia. Dalam lima pertemuan terakhir Inggris lebih unggul dengan tiga kali menang, satu seri dan satu kalah.
Prakiraan Pemain:
Inggris (4-2-3-1): Pickford; Shaw, Mings, Stones, Trippier; Phillips, Rice; Foden, Mount, Sterling; Kane.
Pelatih: Gareth Southgate.
Skotlandia (3-5-2): Marshall; Tierney, Hanley, Hendry; Robertson, Armstrong, McTominay, McGinn, Forrest; Adams, Dykes.
Pelatih: Steve Clarke.
Rekor Lima Pertemuan Terakhir:
10/06/2017, Kualifikasi Piala Dunia, Skotlandia 2-2 Inggris
12/11/2016, Kualifikasi Piala Dunia, Inggris 3-0 Skotlandia
19/11/2014, Persahabatan, Skotlandia 1-3 Inggris
15/08/2013, Persahabatan, Inggris 3-2 Skotlandia
17/11/1999, Kualifikasi Euro, Inggris 0-1 Skotlandia
Prediksi 55:45