“Paul (Pogba), Marcus (Rashford) mereka lebih tajam setelah sembuh dari cedera. Mason (Greenwood) meningkat sepanjang waktu. Dan tentu saja, kami masih punya pemain yang belum jadi starter dan memiliki musim yang fantastis,” ujarnya.
Misi pasukan Solskjaer mendulang poin penuh tak akan berjalan mulus. Perlu diingat mereka menelan kekalahan 0-1 saat bertandang ke markas Bournemouth pada pertemuan pertama di liga musim ini.
Sang lawan saat ini juga sedang berusaha mati-matian untuk mendulang tiga poin di laga tersisa demi keluar dari jurang degradasi. Tim asuhan Eddie Howe itu terpuruk di posisi ke-19 dengan nilai 27.
“Kami adalah tim yang sudah memberikan segalanya. Sayangnya kami harus bermain di bawah tekanan seperti ini (degradasi). Ini adalah sesuatu yang harus cepat kami jernihkan,” tutur Howe.
“Saya masih yakin kami masih bisa lolos dari situasi sulit ini. Saya percaya pada tim ini,” ucapnya.