BANDUNG, iNews.id – PSS Sleman dan Bali United bentrok pada perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (12/4/2021) malam. Pemenang duel akan jumpa Persib Bandung di semifinal.
PSS datang ke perempat final setelah melewati persaingan sengit di Grup C. PSS saling sikut dengan tim Jawa Timur lainnya Persebaya Surabaya, Madura United, Persik Kediri, dan Persela Lamongan.
Tapi akhirnya Super Elang Jawa berhasil lolos sebagai juara grup. Mereka meraih dua kemenangan, satu hasil imbang dan satu kekalahan
Sementara Bali United tidak terkalahkan di Grup D. Tetapi Serdadu Tridatu cuma meraih satu kemenangan dari tiga pertandingan.
Meski begitu, hasil dari fase grup tidak bisa menjadi patokan untuk pertandingan malam nanti. Sebab, PSS dan Bali United tentu telah melakukan evaluasi untuk meningkatkan kemampuan mereka jelang pertandingan ini.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyatakan timnya fokus ke pertandingan kontra PSS. Target Teco -sapaan akrab Stefano Cugurra- adalah Bali United main bagus dan menang atas PSS, lalu melaju ke semifinal hingga final.
"Saat ini tim fokus di babak 8 besar. Semoga bisa main bagus dan menang. Setelah menang melewati PSS, tentu tim bisa berada di babak 4 besar, kemudian menuju final,” ujar Teco dalam konferensi pers virtual, Senin (12/4/2021).