Saat ini Klub Ibu Kota Spanyol itu duduk di tangga ketiga mengemas nilai 43. Angka yang dikumpulkan sama dengan Blaugrana. Tapi Madrid kalah dalam selisih gol.
Madrid diunggulkan menang di laga nanti. Sebab tim asuhan Zinedine Zidane itu tak pernah kalah dalam 13 pertandingan liga terakhir melawan Getafe.
Rinciannya 12 laga berhasil dimenangkan dan sisanya imbang. Terakhir kali Madrid kalah dari Getafe yakni pada 2012 silam.
PERKIRAAN PEMAIN
REAL MADRID (4-3-3)
Courtois; Nacho, Varane, Militao, Mendy; Modric, Casemiro, Blanco; Vinicius, Benzema, Asensio
Pelatih: Zinedine Zidane
GETAFE (4-5-1)
Yanez; Suarez, Cabaco, Chakla, Nyom; Hernandez, Maksimovic, Arambarri, Alena, Cucurella; Mata
Pelatih: Jose Bordalas
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
03/07/2020, Liga Spanyol, Madrid 1-0 Getafe
04/01/2020, Liga Spanyol, Getafe 0-3 Madrid
26/04/2019, Liga Spanyol, Getafe 0-0 Madrid
20/08/2018, Liga Spanyol, Madrid 2-0 Getafe
04/03/2018, Liga Spanyol, Madrid 3-1 Getafe
Prediksi: 55-45