Prediksi Sheffield Wednesday Vs Manchester City, Live di RCTI

Reynaldi Hermawan
Pasukan Manchester City sedang termotivasi untuk melibas Sheffield Wednesday pada babak kelima Piala FA di Hillsborough, Kamis (5/3/2020) dini hari WIB. (Foto: Man City)

Melihat statistik dan materi pemain, pasukan Guardiola dijagokan melaju ke perempat final. City tak pernah kalah melawan Wednesday pada 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Rinciannya mereka memetik kemenangan tujuh kali dan imbang empat.

Pertemuan teranyar terjadi pada putaran ketiga Piala FA Januari 2015. The Citizens berhasil memenangi duel tersebut dengan skor 2-1 di Etihad Stadium berkat sumbangan dua gol James Milner.

Pada laga nanti Guardiola diprediksi akan melakukan rotasi. Sergio Aguero kemungkinan akan disimpan lantaran mendapat benturan saat melawan Villa. Kemudian Aymeric Laporte harus menepi akibat masalah hamstring.

Di pihak lain, Wednesday harus mati-matian jika ingin lolos ke babak selanjutnya meski bermain di depan pendukung sendiri. Tim berjuluk The Owls itu harus meredam agresivitas City yang selalu mencetak empat gol atau lebih di dua fase Piala FA sebelumnya.

Sementara Wednesday harus susah payah untuk menginjakkan kaki di babak kelima. Tapi hebatnya, dalam perjalanan menuju ke fase tersebut, tim besutan Garry Monk itu sempat mengalahkan wakil Premier League lainnya Brighton & Hove Albion 1-0 di putaran ketiga.

Tapi secara keseluruhan, performa Wednesday bisa dibilang sedang merosot. Saat Natal tahun lalu, mereka sempat menduduki posisi ketiga Divisi Championship. Tapi setelahnya, pasukan Monk loyo dan kalah pada delapan dari 13 pertandingan liga terakhir. The Owls kini terlempar ke posisi 12 klasemen.

“Ini mungkin saat yang paling sulit dalam karir saya di manajemen. Saya belum siap melihat periode seperti ini. Tapi kami mencoba untuk mengatasinya dan mendorong para pemain. Saya mencoba membantu mereka. Membantu semua orang adalah pekerjaan saya,” kata Monk, yang diangkat menjadi bos Sheffield pada September lalu.

PERKIRAAN PEMAIN 
SHEFFIELD WEDNESDEY (4-4-2)
 
Dawson; Palmer, Lees, Iorfa, Fox; Murphy, Bannan, Lee, Windass; Fletcher, Wickham 
Pelatih: Garry Monk

MANCHESTER CITY (4-3-3) 
Bravo; Cancelo, Otamendi, Garcia, Mendy; Rodri, De Bruyne, Gundogan; Mahrez, Gabriel Jesus, Bernardo Silva 
Pelatih: Pep Guardiola

LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
04/01/2015, Piala FA, Man City 2-1 Wednesday 
25/09/2014, Piala Liga Inggris, Man City 7-0 Wednesday 
16/01/2007, Piala FA, Man City 2-1 Wednesday 
07/01/2007, Piala FA, Wednesday 1-1 Man City 
27/02/2002, Championship, Man City 4-0 Wednesday

Prediksi: 45-55

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
14 jam lalu

Arne Slot Blak-blakan usai Liverpool Dibantai Man City: Mereka Lebih Baik Segalanya!

Soccer
15 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Bantai Liverpool, Man City Tempel Arsenal di Puncak

Soccer
14 jam lalu

Man City Hancurkan Liverpool 3-0, Pep Guardiola Rayakan Laga Ke-1.000 dengan Optimisme

Soccer
5 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Champions: Man City Hancurkan Dortmund, Barcelona Nyaris Kalah di Kandang Brugge

Soccer
5 hari lalu

Jadwal Liga Champions Dini Hari Nanti: Manchester City Vs Dortmund

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal