"Leo Messi tidak bahagia. Dia ingin tinggal di Barcelona, sama seperti kami ingin Messi tetap di sini,” kata Laporta.
“Tapi kita tidak bisa mengubah kenyataan sekarang, saya berharap yang terbaik untuk Leo (Messi) ke mana pun dia pergi sebagai klub berikutnya,” tuturnya.
Messi saat ini masih berstatus tanpa klub dan bebas transfer. Hanya saja, Messi bisa digaet jika klub mampu membayarkan gaji sang megabintang yang diperkirakan bisa mencapai Rp2,3 triliun per tahun.
PSG dikabarkan langsung menjadi klub yang terdepan dalam perebutan tanda tangan Lionel Messi. Selain itu, kabarnya Manchester City juga ikut bersaing dalam perebutan tanda tangan La Pulga.