Presiden Fenerbahce: Transfer Mesut Ozil Tinggal Selangkah Lagi

Ezha Herdanu
Gelandang Arsenal, Mesut Ozil (Foto: Twitter @Arsenal)

LONDON, iNews.id – Presiden Fenerbahce Ali Koc menegaskan klubnya tinggal selangkah lagi mendatangkan Mesut Ozil dari Arsenal pada bursa transfer musim dingin Januari 2021.

Koc sudah beberapa kali mengonfirmasi klubnya memang tengah mengupayakan transfer Ozil dari Arsenal bulan ini. Bahkan Koc mengungkapkan transfer Ozil ke Fenerbahce bakal jadi kenyataan dalam waktu dekat ini.

“Saya bisa beri tahu Anda Mesut Ozil akan menjadi transfer impian Fenerbahce. Klub tahu apa yang diinginkan pelatih, dan kebijakan transfer kami mengacu pada hal tersebut,” tutur Koc, dikutip dari Football London, Rabu (13/1/2021).

“Kami belum membuat pengumuman resmi saat ini. Apa yang bisa saya katakan adalah kami sudah semakin dekat untuk mendatangkannya. Fenerbahce akan memberikan pengumuman resmi ketika waktunya tiba,” ucap pria berkebangsaan Turki tersebut.

Ozil direkrut Arsenal dari Real Madrid pada jendela transfer musim panas 2013. Manajemen The Gunners meminangnya dengan mahar 45 juta euro (Rp781 miliar).

Pada awal kehadiran Ozil, dia memang langsung menjadi andalan di lini tengah Arsenal. Bahkan posisi eks personel Timnas Jerman tersebut nyaris tidak tergantikan di jajaran 11 pemain yang diturunkan Arsenal.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
10 jam lalu

Mantan Pemain Arsenal Mengaku Berdarah Malaysia, FAM Diminta Cepat Merespons

Soccer
20 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Bantai Liverpool, Man City Tempel Arsenal di Puncak

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Pesta Gol, Arsenal Ditahan Sunderland

Soccer
5 hari lalu

Juventus Siap Mengguncang Bursa Transfer Januari Setelah Kedatangan Spalletti: Siapa Target Utamanya?

Soccer
12 hari lalu

Hasil Drawing Perempat Final Carabao Cup 2025-2026: Derby London Tersaji

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal