Presiden Madura United Usir FIFA usai Fun Football Bareng PSSI: Silakan Pergi!

Muammar Yahya Herdana
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dan Presiden FIFA, Gianni Infantino setelah melakukan fun football (Foto: MPI/Aldhi Chandra Setiawan)

JAKARTA, iNews.id - Kegiatan Fun Football yang dilakukan oleh PSSI dan FIFA saat ini sedang menjadi sorotan publik. Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, mengecam tindakan tersebut dan mengusir FIFA untuk segera meninggalkan Indonesia.

Laga tersebut dilakukan oleh PSSI dan FIFA di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (18/10/2022) malam WIB. Pihak-pihak yang ikut berpartisipasi di Fun Football tersebut pun melakukannya dengan penuh senyuman.

Namun, kegiatan tersebut dilakukan tak lama setelah sepak bola Indonesia sedang berduka akibat tragedi di Stadion Kanjuruhan. Insiden itu sendiri merenggut 133 nyawa dan ratusan korban luka-luka.

Seperti yang diketahui, kedatangan FIFA ke Indonesia adalah untuk membantu proses transformasi sepak bola tanah air. Namun PSSI dan FIFA justru menggelar laga Fun Football di tengah agenda penting tersebut.

Akhirnya, PSSI dan juga FIFA pun menuai kecaman dari masyarakat Indonesia setelah melakukan kegiatan tersebut. Pasalnya menggelar laga Fun Football di saat Indonesia masih berduka dirasa sangat tidak etis untuk dilakukan.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Legenda Persib Dukung Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia, tapi…

Soccer
3 hari lalu

Timnas Indonesia Disarankan Kembali Rekrut Shin Tae-yong

Soccer
4 hari lalu

Arya Sinulingga: Kabar 10 Anggota Exco Dukung Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia Adalah Hoaks

Soccer
4 hari lalu

PSSI Didesak Cari Pelatih Timnas Indonesia yang Punya Karakter, Bukan Sekadar Nama Besar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal