Meski saat ini memperkuat tim muda Dordrecht U-21, nyatanya Raven belum sekalipun memperkuat klub profesional. Sebelumnya ia sempat main di klub amatir Belanda, SV Nootdorp.
Pernyataan itu juga dikuatkan oleh unggahan akun X, @FT_IDN yang menyebut jika sang pemain belum memiliki kontrak profesional di klub.
“Ravens harus bekerja keras di timnas maupun klub. Karena sejauh ini ia belum memiliki kontrak profesional di klub,” bunyi laporan dari akun X, @FT_IDN, dikutip Senin (6/5/2024).
Lalu, ditambahkan dengan tulisan, “Ini musim pertamanya di akademi yang memiliki klub senior profesional, musim sebelumnya ia bermain di tim akademi klub amatir”.
Masih menurut transfermarkt, Raven total telah mencetak 6 gol dari 19 laga yang dilakoninya bersama FC Dordrecht U-21. Dengan rincian 2 gol dari 10 penampilan di Divisi 2 musim semi U-21 dan 4 gol dari 9 laga di Divisi 2 musim gugur U-21 pada 2023/2024.