Sementara itu, tidak hanya Messi saja yang absen pada laga PSG melawan Benfica. Sebab tiga pemain Les Parisiens lainnya yakni Presnel Kimpembe, Nuno Mendes, dan Renato Sanches juga harus menepi karena masih jalani masa pemulihan pasca cedera.
“Presnel Kimpembe melanjutkan pemulihannya di pusat pelatihan. Nuno Mendes melanjutkan pemulihannya dari cedera hamstring kiri di Training Centre. Renato Sanches akan bergabung kembali dengan pelatihan penuh minggu ini,” tutupnya.
Tentu ini menjadi suatu kerugian bagi PSG karena harus kehilangan pemain-pemain kuncinya. Mengingat, Benfica merupakan salah satu tim kuat di Eropa. Meski demikian, Les Parisiens masih memiliki pemain bintang yang akan bermain seperti Kylian Mbappe, dan Neymar Jr.