PSSI Pastikan Timnas Indonesia U-23 Gelar Uji Coba Sebelum Kualifikasi Piala Asia, Lawan Siapa?

Andri Bagus Syaeful
Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga uji coba sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia dan Asian Games. (Foto: REUTERS)

JAKARTA, iNews.id - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengatakan Timnas Indonesia U-23 akan melakukan pemusatan latihan (TC) dan rangkaian uji coba. Menurutnya itu adalah bagian dari persiapan menyambut Kualifikasi Piala Asia dan Asian Games.

Sebatas informasi, Timnas Indonesia U-23 bakal ambil bagian dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 4-12 September 2023. Selain itu, juga ada Asian Games 2022 yang akan digelar di Hangzhou, China pada 23 September-8 Oktober 2023. 

Arya mengatakan laga latih tanding buat skuad Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia U-23 memang dibutuhkan untuk ajang itu. Diharapkannya uji coba bisa membuat skuad Indra Sjafri semakin matang saat melakoni laga kualifikasi nanti.

"Pasti ada. Akan tetapi, kami belum tahu (kapan akan digelar). Agenda padat banget, ya," kata Arya di Jakarta, Jumat (26/5/2023).

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Giovanni van Bronckhorst Masih Berpeluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

Jordi Cruyff Sepakat Gabung Ajax Amsterdam, PSSI Buka Suara

Soccer
2 hari lalu

Erick Thohir Tak Ikut Campur Penunjukan John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
4 hari lalu

Terungkap! Segini Gaji John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Target Bukan Piala Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal