JAKARTA, iNews.id – Dunia sepak bola Indonesia memasuki era baru! PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi memperkenalkan wajah barunya dengan mengusung nama dan logo baru ILeague.
Perubahan besar ini merupakan bagian dari rebranding menyeluruh demi memperkuat fondasi industri sepak bola nasional yang lebih modern, inklusif, dan profesional.
ILeague kini menjadi identitas resmi kompetisi utama sepak bola di Indonesia. Nama ini bukan hanya simbol visual, tapi juga cerminan tekad untuk menciptakan liga yang tidak hanya menjadi tempat berlaga para pesepak bola terbaik, tapi juga milik seluruh pencinta bola dari Sabang sampai Merauke.
Transformasi ini mencerminkan komitmen terhadap tata kelola yang lebih transparan, berdaya saing, dan berorientasi pada kemajuan bersama. ILeague hadir untuk menyatukan semua elemen sepak bola nasional mulai dari pemain, klub, suporter, hingga masyarakat luas.