PT LIB Usahakan VAR Mulai Dipakai di Tengah Musim Liga 1 2023/2024

Andri Bagus Syaeful
mengaku terus menyiapkan insfrastruktur untuk penerapan video assistant referee (VAR) di Liga Indonesia. Dia menargetkan VAR baru bisa diterapkan di pertengahan musim. (foto: ilustrasi VAR/Reuters)

JAKARTA, iNews.id- Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengaku terus menyiapkan insfrastruktur untuk penerapan video assistant referee (VAR) di Liga Indonesia. Dia menargetkan VAR baru bisa diterapkan di pertengahan musim.

PSSI memang telah menargetkan VAR bisa digunakan pada Liga 1 musim depan. Hal itu agar sepak bola Indonesia bisa makin berkualitas.

Ferry Paulus mengatakan masih butuh beberapa bulan untuk persiapan penggunaan VAR pada Liga 1. Jadi, saat kompetisi kasta teratas di tanah air itu bergulir pada awal Juli belum bisa diterapkan teknologi tersebut.

"Tidak mungkin (awal musim). Kami saja mempersiapkan VAR sudah empat bulan. Thailand saja mempersiapkan sampai tiga tahun," ucap Ferry di Jakarta, Jumat (26/5/2023).

Mantan Direktur Olahraga Persija itu mengatakan Thailand saja mempersiapkan dengan waktu yang lama, tetapi masih ada beberapa kesalahan terkait penerapan VAR. Oleh karena itu, dia ingin penerapan VAR pada bisa berjalan lancar meskipun persiapan lebih singkat.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
11 hari lalu

Timnas Indonesia U-17 Bakal Gunakan Sistem Kartu VAR di Piala Dunia U-17 2025

Soccer
3 bulan lalu

4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar

Soccer
4 bulan lalu

Final Piala AFF U-23 2025 Pakai VAR, Pemain Timnas Indonesia U-23 Diminta Hati-Hati

Soccer
4 bulan lalu

PT LIB Ganti Nama Jadi ILeague, Pamer Logo Baru yang Super Keren

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal