Rafael Struick Absen Bela Timnas Indonesia U-23 di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Ini Penyebabnya

Cikal Bintang Raissatria
Striker Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick. (Foto: Instagram @rafaelstruick)

DOHA, iNews.id – Striker Timnas Indonesia, Rafael Struick, dipastikan absen pada semifinal Piala Asia U-23 2024. Tentu, kondisi ini membuat Pelatih Shin Tae-yong harus putar otak. 

Garuda Muda sukses menembus semifinal Piala Asia U-23 2024 usai menyingkirkan Timnas Korea Selatan U-23 lewat babak adu penalti dengan skor 11-10 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB. Adu penalti itu dilakukan karena kedua tim bermain imbang 2-2 hingga perpanjangan waktu.

Pada laga tersebut, Rafael Struick memborong dua gol Indonesia ke gawang Korea Selatan pada menit ke-15 dan 45+3. Dia juga sukses menuntaskan tugasnya dengan baik saat dipercaya menjadi penendang penalti untuk Garuda Muda.

Sayang, pemain Ado Den Haag itu sempat mendapatkan kartu kuning dalam pertandingan itu. Dia melanggar pemain Korea Selatan Eom Ji-sung pada menit ke-20. Kartu kuning itu membuatnya absen di laga semifinal.

Itu merupakan kartu kuning kedua Rafael Struick di turnamen ini. Sebelumnya, pemain berusia 21 tahun itu juga mendapatkan kartu kuning kala Timnas Indonesia U-23 menghancurkan Yordania U-23 4-1 di fase grup.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Jens Raven Bertekad Bangkit di 2026, Pil Pahit Timnas Indonesia Jadi Bahan Bakar

Soccer
9 hari lalu

Kaleidoskop 2025: Tahun Suram Timnas Indonesia, dari Pecat STY hingga Gagal Total di SEA Games

Soccer
12 hari lalu

Hokky Caraka Nyaris Pensiun Dini, Begini Curahan Hati Striker Timnas Indonesia

Soccer
18 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Sekaligus Tangani U-23

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal