IPSWICH, iNews.id - Elkan Baggott bakal kembali dipinjamkan Ipswich Town ke klub lain musim ini. Meski demikian dia tetap menanggapinya dengan santai.
Elkan diturunkan di laga uji coba Ipswich Town melawan Felixstowe & Walton United, Sabtu (2/7/2023). Dia membantu klubnya menang telak 6-0.
Banyak yang berharap Elkan bisa masuk skuad Ipswich Town musim ini. Terlebih lagi, klub tersebut akan berkompetisi di kasta kedua Liga Inggris, Divisi Championship, pada musim 2023/2024.
Hanya saja, pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, membuka kemungkinan Elkan kembali dipinjamkan ke klub lain pada musim ini. hal itu demi memberikan Elkan lebih banyak menit bermain.
"Kami sedang melakukan diskusi itu (meminjamkan Elkan). Saya harus berbicara dengan Elkan awal minggu depan,” kata McKenna, dikutip dari TWTD.
“Jadi saya tidak akan berbicara terlalu banyak karena saya ingin berbicara dengan para pemain terlebih dahulu,” lanjutnya.