MANCHESTER, iNews.id- Real Madrid kalah 3-4 dari Manchester Citi di leg pertama semifinal Liga Champions 2021-2022. Penyerang Real Madrid, Karim Benzema bertekad membalaskan kekalahan itu di leg kedua.
Bertanding di Etihad Stadium, Inggris pada Rabu (27/4/2022) dini hari WIB, empat gol untuk The Citizen -julukan Man City- dicetak oleh Kevin De Bruyne (2’), Gabriel Jesus (11’), Phil Foden (53’), dan Bernardo Silva (74’).
Sementara, Real Madrid hanya mampu membalaskan tiga gol via Karim Benzema (33’ dan 82’), dan Vinicius Junior (33’). Hasil ini tentu menempatkan satu kaki Manchester City di final Liga Champions 2021-2022.
Benzema mengaku sedikit kecewa dengan hasil di Etihad Stadium. Pemain asal Prancis tersebut bertekad membalaskan kekalahan saat timnya bermain di kandang.
"Kekalahan tidak pernah bagus karena kami sangat bersemangat tentang Liga Champions. Yang paling penting adalah kami tidak pernah menyerah, kami semua dalam hal ini sampai akhir,” kata Benzema usai pertandingan, dilansir dari BBC Internasional, Rabu (27/4/2022).