BARCELONA, iNews.id – Barcelona sukses melewati 22 laga tanpa kekalahan di La Liga musim ini. Prestasi gemilang klub Katalan itu tak lepas dari oeran seluruh anggota tim yang menjalankan tugas dengan apik.
Berikut statistik yang mengiringi kisah cemerlang Blaugrana yang dikutip dari situs resmi klub.
Rekor Baru Valverde
Messi, Si Raja Gol dan Assist
Bukan hanya piawai menjebol gawang lawan. Messi juga jenius dalam menciptakan assists. Tercatat, pemain berjuluk La Pulga itu menyumbang 10 assists. Selain terbanyak di klub, torehan itu juga paling banyak di La Liga.
Ter Stegen Lewati Menit Main Terbanyak
Di urutan kedua ada Messi yang tampil selama 1.921 menit (97 persen). Ivan Rakitic di posisi ketiga dengan 1.722 menit (87 persen), diikuti Luis Suarez (1.701 menit, 86 persen), dan Jordi Alba (1.661 menit, 84 persen).
Rakitic Paling Royal Lepas Passing
23 Pemain Terlibat di 22 Laga
Kiper: Marc-Andre Ter Stegen
Belakang: Nelson Semedo, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Ousmane Dembélé, Javier Mascherano, Jordi Alba, Lucas Digne, Sergi Roberto, Aleix Vidal, Thomas Vermaelen
Tengah: Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Denis Suárez, Andres Iniesta, Philippe Coutinho, Paulinho, André Gomes
Depan: Luis Suárez, Leo Messi, Paco Alcácer, Gerard Deulofeu, Jose Arnaiz
Dembele menjadi pemain paling muda dalam skuat dengan usia 20 tahun. Sementara yang tertua dipegang Andres Iniesta (33) yang lahir pada 11 Mei 1984.
Real Betis Jadi Korban Kebobolan Terbanyak
Lalu, dalam urusan bikin gol, gawang Real Betis jadi yang paling banyak jadi korban Barca dengan kebobolan 7 gol di dua pertandingan La Liga musim ini. Di Camp Nou, Barca melibas klub Andalusia itu 2-0 pada jornada 1, sebelum menang 5-0 di markas Betis pada jornada 20.