Teks Doa untuk Mengenang Jasa Pahlawan, Lengkap Arab, Latin, dan Artinya
JAKARTA, iNews.id - Teks doa untuk mengenang jasa pahlawan berikut ini bisa jadi acuan saat melaksanakan upacara memeringati Hari Pahlawan yang jatuh tiap 10 November.
Tahun ini, peringatan Hari Pahlawan 10 November 2025 mengambil tema Pahlawanku Idolaku terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan. Presiden Prabowo Subianto telah mengumumkan 10 nama pahlawan yang diberi gelar pahlawan nasional pada Senin (10/11/2025). Pengumuman itu tertuang dalam Keputusan Presiden nomor 116 TK tahun 2025 tentang penganugerahan gelar nasional.
Pahlawan sebagai sosok yang lahir dan menjadi momen yang dibakukan sebagai perjalanan sejarah. Tentu menjadi penting kita memberikan apresiasi dan tempat terhormat bagi mereka para pejuang bersenjata untuk mengorbankan jiwa dan raganya dan bahkan nyawanya demi Republik Indonesia /NKRI. Tentunya dengan memohon ridha Allah subhanhu wata’ala semoga arwah para pahlawan kusuma bangsa mendapatkan tempat yang layak di surga jannatun naim.
Berikut adalah doa yang dapat dibacakan untuk menghormati dan mengingat jasa para pahlawan dilansir dari laman Kementerian Agama.
1. Doa Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa
بسم الله الرحمن الرحيم
* الحمـد لله رب العـالمين* حمدا يوافي نعمه ويكافي مزيده * يا ربنا لك الحمد ولك الشكر كما ينبغي لجلال وجهك الكريم وعظيم سلطانك* اللهم صل وسلم على سيدنا محمد وعلى آله وأصحابه أجمعين*
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Rahim
Puji Syukur kami panjatkan kehadirat-Mu atas segala karunia, rahmat, taufiq dan hidayah-Mu, sehingga hari ini seluruh Bangsa Indonesia dapat melaksanakan upacara bendera untuk memperingati Hari Pahlawan Kusuma Bangsa yang telah gugur mendahului kami demi kejayaan Bangsa dan Negara Indonesia tercinta ini.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana,
Dengan penuh rasa ikhlas dari lubuk hati yang dalam, Engkau telah memanggil putra-putri terbaik kami untuk menghadap ke hadirat-Mu. Tempatkanlah mereka di tempat yang mulia di sisi-Mu Ya Allah, ampunilah dosa-dosa mereka yang gugur di medan juang, mereka telah mengorbankan jiwa, raga dan harta demi kemerdekaan nusa dan bangsa. Terimalah dharma bakti dan amal shaleh mereka, jadikanlah mereka sebagai syuhada dan pahlawan bangsa yang Engkau ridhai.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Perkasa,
Anugerahkanlah seluruh bangsa Indonesia kesadaran yang dalam dan tekad yang kuat agar jiwa patriotisme dan kepahlawan terus mengilhami setiap usaha kami dalam mengisi kemerdekaan dan memperkokoh persatuan serta kesatuan bangsa.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih,
Dengan semangat kepahlawanan, tingkatkanlah kesadaran tanggungjawab kami dalam membangun bangsa dan negara, tingkatkan kedisiplinan serta kewaspadaan kami untuk tetap menjadi bangsa yang utuh dan bersatu, menjunjung tinggi nilai-nilai perjuangan dan kebersamaan dalam membangun bangsa dan negara Indonesia yang kuat dan sejahtera di bawah lindungan dan bimbingan-Mu.