Renan Silva Ngebet Bela Timnas Indonesia, Rela Lakukan Hal Ini Demi Dilirik Shin Tae-yong

Ilham Sigit
Striker anyar Madura United Renan Silva ngebet bela Timnas Indonesia. (PT LIB)

PAMEKASAN, iNews.id – Striker anyar Madura United Renan Silva ngebet bela Timnas Indonesia. Dia sampai rela menolak tawaran klub Thailand agar bisa bermain di Liga 1 dan dilirik Pelatih Garuda Shin Tae-yong.

Renan Silva baru saja diperkenalkan Madura United sebagi pemain anyar. Mantan penggawa Persija Jakarta itu merupakan pemain keempat yang diboyong Laskar Sapeh Kerrab.

Sebelumnya, Madura United mendatangkan Fandri Imbiri, Greg Nwokolo dan Beto Goncalves. Pada sesi wawancara bersama pihak klub, Renan Silva mengatakan dirinya menolak tawaran berbagai klub dari luar negeri agar bisa dilirik Shin Tae-yong.

Pemain berusia 33 tahun itu ingin menunjukkan performa terbaik di level klub agar suatu saat bisa membela Timnas Indonesia di level internasional.

“Ada satu klub dari Thailand, Malaysia dan Uni Emirat Arab yang menawari saya kontrak,” kata Renan dilansir Youtube resmi Madura United, Kamis (6/1/2022).

“Saya ingin naturalisasi menjadi warga negara Indonesia, ingin bantu Timnas. Saya senang ada di Indonesia,” sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Soccer
7 jam lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
1 hari lalu

Publik Prancis Terpesona dengan Calvin Verdonk, Dikasih Nilai Berapa?

Soccer
2 hari lalu

Marselino Ferdinan Pamer Skill di AS Trencin, Komentar Ole Romeny dan Mauro Zijlstra Jadi Sorotan!

Soccer
2 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal