Steven Zhang percaya Simone Inzaghi tetap bisa membawa Inter Milan berprestasi. Di sisi lain, Inter harus berhemat untuk menutup kerugian akibat pandemi Covid.
"Dia adalah pelatih berkualitas dengan pengalaman dan dapat membuat klub kami tetap kompetitif, itulah yang kami inginkan, tetapi juga bekerja sama dengan kami untuk memastikan Inter tetap menjadi klub solid yang tidak berisiko. Dia tahu proyek kami, dia menerimanya dan kami sangat senang memilikinya di sini, berharap kami bisa menang bersama," ujar Zhang.
“Kami telah menyatakan target ekonomi kami, kami membutuhkan margin keuntungan yang kuat dari jendela transfer ini, tetapi kami juga ingin mempertahankan tim yang kompetitif sehingga kami dapat melakukannya dengan baik di Liga Champions dan jelas lolos lagi musim depan, karena kami ingin untuk menjadi kehadiran yang stabil di antara klub-klub besar Eropa," tuturnya.
Meski demikian, Zhang mengakui tugas mempertahankan scudetto musim depan cukup sulit. Dia menyadari para rival Inter Milan juga berbenah memperkuat materi pemain musim depan.
“Tidak akan mudah untuk memenangkan Scudetto lagi, karena enam atau tujuh klub bermimpi untuk memenangkannya setiap musim. Mari kita nikmati gelar yang kita peroleh," kata Zhang.