LONDON, iNews.id – Wonderkid asal Italia, Gianluca Scamacca, akhirnya memutuskan di klub mana dia akan bermain musim depan. Pemain yang berposisi sebagai striker itu telah resmi merapat ke klub Liga Inggris, West Ham United.
Striker berusia 23 tahun itu dikontrak selama lima tahun hingga 2027 mendatang dengan opsi perpanjangan kontrak satu tahun. Namun, tidak dijelaskan secara rinci berapa biaya yang dikeluarkan klub asal London itu untuk mendatangkannya dari Neroverdi –julukan Sassuolo.
“West Ham United dengan senang hati mengumumkan perekrutan penyerang tengah internasional Italia Gianluca Scamacca,” tulis pernyataan West Ham di laman resmi klub, Rabu (27/7/2022).
“Pemain berusia 23 tahun itu bergabung dengan The Hammers dengan kontrak lima tahun, dengan opsi untuk memperpanjang satu tahun lagi, dengan biaya yang tidak diungkapkan dari klub Serie A Sassuolo,” imbuhnya.