Riko Simanjuntak Bikin Gol, Persija Hajar PSS Sleman di Laga Tunda Liga 1

Andika Rachmansyah
Persija Jakarta menang 2-0 atas PSS Sleman pada laga tunda pekan ke-17 Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (8/1/2023). (Foto: Twitter/@Persija_Jkt)

BANTUL, iNews.idPersija Jakarta menang 2-0 atas PSS Sleman pada laga tunda pekan ke-17 Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (8/1/2023). Salah satu gol Macan Kemayoran dicetak Riko Simanjuntak.

Ini merupakan laga lanjutan dari pertandingan yang tertunda pada 23 Desember lalu di Stadion Manahan, Solo. Saat itu, laga terpaksa dihentikan saat kedudukan masih 0-0 pada menit ke-47 karena hujan deras yang mengguyur stadion.

Jalannya Pertandingan

Mengingat ini laga tunda, pertandingan pun dilanjutkan pada menit ke-47. Macan Kemayoran langsung tancap gas sejak awal. Dalam lima menit pertama, PSS Sleman benar-benar dibuat kerepotan.

Setelah melakukan gempuran demi gempuran, peluang emas berhasil didapat Persija pada menit ke-60 lewat tendangan keras Hanno Behrens. Tapi sayang, tendangan tersebut masih bisa dimentahkan kiper PSS Sleman, Muhammad Ridwan.

Di menit ke-71, PSS Sleman mulai mendapatkan ritme permainannya. Tim berjuluk Super Elja itu langsung dapat peluang lewat tendangan bebas yang sangat dekat dengan garis penalti. Tapi tendangan yang dilesatkan Jihad Ayoub masih membentur pagar betis Persija.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Pesan Andritany Sentuh Pemain Cilik di SOMPO Student Tournament, Tekankan Perjuangan dan Peran Orangtua

Soccer
3 hari lalu

Hasil Persija Jakarta vs Persik Kediri di Super League: Macan Kemayoran Comeback Lawan 10 Pemain

Soccer
4 hari lalu

Pelatih Persija Mauricio Souza Dukung Rizky Ridho Menangkan Puskas Award 2025

Soccer
3 hari lalu

Persija Ancam Hancurkan Persik di Manahan! Mauricio Souza Ultimatum Macan Kemayoran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal