Usai pertandingan, Ruben Amorim menyampaikan kekecewaannya terhadap penampilan anak asuhnya yang kembali gagal memaksimalkan dominasi menjadi kemenangan.
“Pertandingan tidak konsisten. Kami memiliki momen-momen bagus dan sedikit kehilangan kendali di babak pertama, dan di babak kedua setelah gol, kami kehilangan kendali," kata Amorim dikutip dari NBC Sports.
"Seharusnya kami menutup pertandingan ketika kami mencetak gol pertama. Kami tahu harus bertahan dengan baik di luar kotak penalti dan setiap bola mati bisa menjadi masalah. Pada akhirnya kami kehilangan dua poin," ujarnya.
Gol West Ham terjadi setelah pergantian pemain dilakukan Amorim. Namun ia menolak mencari alasan:
“Itu bukan alasan. Para pemain berganti, tetapi mereka tahu apa yang harus dilakukan dalam setiap situasi. Pertandingan berlangsung 83 menit dan kami harus menutup pertandingan," ucapnya.