Ruben Amorim Segera Kembali Melatih usai Didepak Man United

Reynaldi Hermawan
Ruben Amorim berpeluang langsung kembali ke dunia kepelatihan hanya beberapa hari setelah dipecat Manchester United. (Foto: Man United)

Mourinho menandatangani kontrak dua tahun bersama Benfica pada September lalu dan mencatatkan 14 kemenangan dari 22 laga. Namun, performa tersebut belum sepenuhnya memuaskan, terlebih Benfica tertinggal 10 poin dari Porto yang memimpin klasemen Liga Portugal setelah 17 pertandingan.

Situasi Mourinho semakin rumit karena adanya klausul khusus dalam kontraknya. Laporan The Guardian menyebutkan, “klausul tersebut memungkinkan klub atau Mourinho mengakhiri kontrak dalam 10 hari setelah pertandingan terakhir musim ini.”

Amorim bukan sosok asing bagi Benfica. Meski terakhir menangani rival berat Sporting CP, dia pernah membela Benfica selama sembilan tahun sejak 2008 hingga 2017 dan mencatatkan 154 penampilan sebagai pemain.

Reputasinya di Portugal juga terbilang solid. Selama empat tahun melatih Sporting, dia mempersembahkan dua gelar Primeira Liga dan dua trofi Taca da Liga, pencapaian yang membuat namanya tetap dihormati di level domestik.

Keyakinan Amorim akan kembali ke Benfica pernah diungkap Joao Noronha Lopes. Mantan kandidat presiden klub itu menyebut Amorim akan menjadi pelatih Benfica “suatu hari nanti” pada September lalu.

Amorim sendiri tidak pernah menutup ikatan emosionalnya dengan klub tersebut. Dia menegaskan Benfica “tetap klub saya” meski sempat menangani Sporting, pernyataan yang kini terasa semakin relevan di tengah gejolak kursi pelatih Estadio da Luz.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

BREAKING NEWS: Prabowo Cairkan Bonus Atlet SEA Games 2025, Total Rp465 Miliar

Soccer
1 hari lalu

Liverpool Siap Ambil Risiko Besar, Bidik Eks Man United sebagai Pengganti Salah

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Burnley vs MU dan Man City Lawan Brighton Tanpa Pemenang

Soccer
2 hari lalu

Darren Fletcher Dapat Pesan Rahasia dari Sir Alex Ferguson sebelum Tangani MU

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal