NKONGSAMBA, iNews.id – Kabar buruk datang dari Samuel Eto'o. Mantan pemain Real Madrid, Barcelona, Inter Milan, dan Chelsea itu mengalami kecelakaan mobil di Kamerun, Minggu (8/11/2020) pagi waktu setempat.
Dikutip dari Daily Mail, Senin (9/11/2020) Eto'o ingin menuju kediamannya setelah menghadiri acara pesta pernikahan kerabatnya. Nahas, mobil SUV yang dikendarainya menabrak bus. Bagian depan mobil rusak parah.
Eto'o langsung dilarikan ke rumah sakit. Beruntung dia tidak mengalami cedera serius. Namun hingga kini dia masih dalam pengawasan dokter.
“Samuel Eto'o berada dalam mobil yang hancur. Saya dapat memastikan dia baik-baik saja, kami sudah berbicara. Dokter akan melakukan pemeriksaan tambahan,” ujar jurnalis Kamerun, Martin Camus di Twitter.