“Kondisi pasar akan mengalami revolusi. Angka pembelian yang tidak jelas sudah berlalu. Sekarang keadaan akan kembali ke level yang lebih masuk akal,” ujarnya.
Capello menganggap Real Madrid sebagai satu-satunya tim Spanyol yang tidak akan terlalu terpengaruhi dengan pandemi virus corona. Sebaliknya, Barcelona dan juga Atletico Madrid akan mengalami kesulitan ekonomi pada beberapa waktu ke depan.
“Sepertinya tim Spanyol yang tidak akan hancur akibat pandemi hanya Real Madrid. Sementara Barcelona dan Atletico Madrid akan sangat menderita,” tutur Capello yang pernah menukangi Madrid.