Sejarah! Penantian 38 Tahun Timnas Jerman ke Final Piala Dunia U-17 Pecah di Solo

Cikal Bintang Raissatria
Penantian panjang Timnas Jerman U-17 melangkah ke partai final Piala Dunia U-17 akhirnya terbayar. Jerman kembali berlaga di final Piala Dunia U-17 setelah terakhir kali tahun 1985. (foto: LOC Piala Dunia U-17)

SOLO, iNews.id- Penantian panjang Timnas Jerman U-17 melangkah ke partai final Piala Dunia U-17 akhirnya terbayar. Jerman kembali berlaga di final Piala Dunia U-17 setelah terakhir kali tahun 1985.

Timnas Jerman U-17 berhasil menapaki babak pamungkas setelah menumpas Argentina U-17 lewat adu penalti 3-3 (4-2) di semifinal. Laga tersebut berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Selasa (28/11/2023) sore WIB.

Tiga gol untuk Der Panzer dicatatkan oleh Paris Brunner (9’, 58’), dan Max Moerstedt (69’). Sementara, La Albiceleste U-17 membalaskan via hattrick Agustin Ruberto (36’, 45+4’, dan 90+7’).

Kemenangan ini membuat Timnas Jerman U-17 kembali melangkah ke pertandingan final setelah menanti 38 tahun. Sebagai informasi, terakhir kali Der Panzer menembus babak pamungkas adalah tahun 1985.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
7 hari lalu

Daftar 34 Tim Lolos Piala Dunia 2026: Jerman dan Belanda Anggota Terbaru

Soccer
7 hari lalu

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Jerman dan Belanda Lolos Putaran Final

Soccer
12 hari lalu

Bangga! Pemain Persib Terpilih sebagai Man of The Match di Piala Dunia U-17 2025

Soccer
12 hari lalu

Nova Arianto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Tidak Pulang dengan Tangan Kosong dari Piala Dunia U-17 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal