Selangor FC Senang Tampil di RCTI Premium Sports 2024, Pelatih: Bagus untuk Asah Mental Pemain

Andika Rachmansyah
Pelatih Selangor FC, Mohd Nidzam Jamil (tengah) berbicara usai laga melawan Sabah FC pada RCTI Premium Sports di Jakarta International Stadium, Jakarta, Kamis (30/5/2024). (Foto: MPI/Andika Rachmansyah)

JAKARTA, iNews.id – Pelatih Selangor FC, Mohd Nidzam Jamil, mengaku senang skuadnya bisa berlaga di RCTI Premium Sports 2024. Dia menyebut, turnamen ini sangat bagus untuk menjadi ajang mengasah mental pasukannya sebelum kembali mentas di Liga Super Malaysia 2024.

Selangor FC merupakan salah satu dari empat tim yang tampil pada RCTI Premium Sports 2024. Tiga klub lainnya yakni Persija Jakarta, PSIS Semarang, dan satu klub yang juga berasal dari Malaysia yakni Sabah FC.

The Red Giants – julukan Selangor FC – berhasil menembus final ajang ini usai menang 3-2 atas Sabah FC di Jakarta International Stadium (JIS), Kamis (30/5/2024). 

“Sebelumnya saya ucapkan terima kasih karena sudah mengundang kami di kompetisi ini, saya pikir kami berbesar hati datang untuk merekatkan hubungan kedua negara. Selain itu kami juga sangat senang ada di sini,” kata Nidzam Jamil usai pertandingan, dikutip Jumat (311/5/2024).

“Kami memanfaatkan kesempatan ini untuk menurunkan pemain yang tidak banyak mendapatkan menit bermain di Liga Malaysia. Pada saat yang sama kami juga mematangkan mental kemenangan, supaya kami bisa menciptakan momentum yang bagus di liga nanti,” ujarnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
13 jam lalu

Persija Jakarta Batal Main di JIS, Panpel Panik Cari Kandang Pengganti untuk Lawan PSBS Biak

Soccer
2 hari lalu

Persija Jakarta Masih di Jalur Juara Super League 2025–2026, Mauricio Souza Minta Konsistensi

Soccer
4 hari lalu

Hasil Madura United vs Persija di Super League: Gol Maxwell Tentukan Kemenangan Macan Kemayoran

Soccer
5 hari lalu

Mauricio Souza Tegas: Persija Datang ke Madura United Hanya untuk Menang!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal