JAKARTA, iNews.id – Pelatih Timnas Indonesia yang baru bakal melalui seleksi super ketat setelah Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, memastikan PSSI sudah menyiapkan segudang pertanyaan khusus sebelum menentukan juru taktik anyar skuad Garuda.
PSSI kini resmi bergerak mencari pelatih kepala Timnas Indonesia pengganti Patrick Kluivert. Kursi pelatih tersebut lowong setelah PSSI sepakat berpisah dengan juru taktik asal Belanda itu beserta jajaran staf kepelatihannya pada medio Oktober 2025 lalu. Momen inilah yang membuat federasi tak ingin mengulangi kesalahan dalam memilih nakhoda baru.
Dalam proses perburuan pelatih anyar, PSSI tidak langsung mengunci satu nama. Federasi lebih dulu akan mengerucutkan banyak kandidat menjadi lima pelatih yang dianggap paling memenuhi kriteria untuk menangani Timnas Indonesia. Dari lima nama tersebut, barulah PSSI akan melakukan seleksi akhir sebelum menetapkan satu sosok sebagai pelatih kepala.
Sebagai langkah awal, PSSI telah mengutus Direktur Teknik, Alexander Zwiers, bersama dua Anggota Komite Eksekutif (Exco) untuk terbang ke Eropa. Mereka mendapat mandat langsung untuk mewawancarai serta meminta komitmen dari lima kandidat pelatih yang sudah masuk daftar pendek. Proses tatap muka ini menjadi tahap penting untuk menguji kesesuaian visi dan keseriusan para kandidat.
Setelah itu, Sumardji dijadwalkan menyusul ke Benua Biru guna mempertegas arah keputusan BTN dan PSSI. Pria berusia 53 tahun tersebut menegaskan, seleksi pelatih baru Timnas Indonesia akan berjalan sangat ketat dan terstruktur agar keputusan akhir benar-benar sesuai kebutuhan tim nasional.