Shin Tae-yong Ungkap Kemenangan Timnas Indonesia Vs Vietnam di Hanoi Jadi Momen Paling Bahagia

Andika Rachmansyah
Shin Tae-yong mengenang kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam di Hanoi. Kemenangan itu merupakan momen paling bahagia. (foto: instagram/Shintaeyong)

HANOI, iNews.id- Shin Tae-yong mengenang kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam di Hanoi. Kemenangan itu merupakan momen paling bahagia.

Timnas Indonesia berhasil menumbangkan Vietnam sebanyak dua kali pada lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda menang tipis 1-0 saat menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (21/3/2024) lalu.

Timnas Indonesia sukses mempertahankan tren positif kala bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh, Selasa (26/3/2024) pada pertemuan yang kedua. Di laga tersebut, Thom Haye dan kolega menang telak 3-0.

Kemenangan ini sekaligus menjadi momen spesial bagi Timnas Indonesia. karena akhirnya, Skuad Garuda sukses mematahkan kutukan 20 tahun tidak pernah menang di markas Vietnam. 

Terakhir kali Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Vietnam di Hanoi pada babak penyisihan grup Piala Tiger (selanjutnya menjadi Piala AFF) 2004. Kala itu, Skuad Garuda yang dinahkodai Peter White berhasil kalahkan Vietnam dengan skor telak 3-0 lewat gol Mohammad Mauly Lessy, Boaz Solossa, dan Ilham Jaya Kesuma.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Nova Arianto Buka Visi Besar! Timnas Indonesia U-20 Disiapkan Jadi Tulang Punggung Tim Senior

Soccer
21 jam lalu

Patrick Kluivert Dukung Jordi Cruyff Jadi Dirtek Ajax Amsterdam

Soccer
2 hari lalu

Giovanni van Bronckhorst Masih Berpeluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

3 Bintang Timnas Indonesia Menghilang dari Sesi Latihan Persib jelang Vs Persik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal