Siapa John Herdman? Si Spesialis Piala Dunia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru

Reynaldi Hermawan
Sosok John Herdman calon pelatih Timnas Indonesia. (Foto: The Globe and Mail)

JAKARTA, iNews.id - Bursa calon pelatih Timnas Indonesia kembali memanas. Dua nama besar kini mencuri perhatian: Giovanni van Bronckhorst serta sosok yang relatif baru bagi publik sepak bola Indonesia, John Herdman.

Bahkan, Herdman disebut-sebut sudah menjalani proses wawancara sebagai kandidat pengganti Patrick Kluivert.

Informasi ini pertama kali diberitakan oleh jurnalis Sky Sports, Dharmesh Sheth, yang menyebut bahwa PSSI tengah melakukan pendekatan serius kepada Herdman dan Van Bronckhorst.

Herdman dianggap menarik karena rekam jejaknya yang impresif saat membawa Timnas Kanada tampil di Piala Dunia 2022.

Siapa John Herdman? Pelatih Unik yang Masuk Radar PSSI

John Herdman, kelahiran 19 Juli 1975, dikenal sebagai pelatih spesialis tim nasional. Ia memegang rekor unik sebagai pelatih pertama yang sukses membawa tim nasional wanita dan pria dari negara yang sama (Kanada) lolos ke Piala Dunia.

Karier Herdman di Kanada dimulai ketika ia menangani Timnas Wanita Kanada (2006–2018). Dalam periode itu, ia mempersembahkan dua medali perunggu Olimpiade pada 2012 dan 2016, prestasi yang mengangkat reputasinya di dunia sepak bola internasional.

Pada Januari 2018, Herdman ditunjuk memimpin Timnas Pria Kanada. Di bawah kepemimpinannya, Kanada tidak hanya meraih tiket ke Piala Dunia 2022 Qatar, tetapi juga mengalami peningkatan signifikan dalam performa serta peringkat FIFA.

Ia diakui sebagai tokoh penting yang membangun ulang budaya dan mentalitas sepak bola modern Kanada, termasuk mempersiapkan negara tersebut menjadi tuan rumah Piala Dunia 2026.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 bulan lalu

Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand, Pemain Diaspora Menyusul

Soccer
6 jam lalu

Tegas! Rizky Ridho Blak-blakan soal John Herdman

Soccer
8 jam lalu

Pelatih Singapura Tak Sabar Hadapi Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026

Soccer
16 jam lalu

Miliano Jonathans Resmi Gabung Excelsior, Pujian Keras Datang dari Direktur Teknik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal