HANOI, iNews.id- Media Vietnam, Bongda memberikan sindiran keras usai Timnas Indonesia U-23 gagal menembus final Piala Asia U-23 2024. Bongda menyebut permainan Timnas Indonesia U-23 balik ke wujud aslinya.
Timnas Indonesia U-23 gagal melaju ke babak final Piala Asia U-23 2024. Kepastian tersebut didapatkan usai menelan kekalahan 0-2 dari Uzbekistan di babak semifinal yang berlangsung di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Senin (29/4/2024) malam WIB.
Pada babak pertama, kedua tim sama-sama kesulitan untuk mencetak gol. Sedangkan pada babak kedua, Uzbekistan memastikan satu tempat ke final Piala Asia U-23 2024 melalui Khusayin Norchaev (68') dan gol bunuh diri Pratama Arhan (86').
Sementara kekalahan dari Uzbekistan membuat Timnas Indonesia U-23 mendapatkan sindiran keras dari media Vietnam. Bongda menyebut Timnas Indonesia U-23 akhirnya menunjukan wujud aslinya.
"Setelah perjalanan impresif di babak penyisihan grup dan khususnya perempatfinal saat mengalahkan Korea U-23. Tim Garuda akhirnya menunjukkan wujud aslinya," tulis Bongda dikutip Selasa (30/4/2024).