Sporting CP Pede Lawan Juventus di Liga Europa, Bisa Kalahkan Arsenal Jadi Alasan

Andika Rachmansyah
Pelatih Sporting CP, Ruben Amorim. (Foto: Twitter/@lcfcvzla)

TURIN, iNews.id – Pelatih Sporting CP, Ruben Amorim optimis melawan Juventus di leg pertama perempat final Liga Europa 2022/2023. Meski dirasa bakalan sulit, menurutnya kemenangan atas Arsenal membuat kepercayaan diri anak asuhnya bertambah.

Sporting CP akan melawat ke markas Juventus di Stadion Allianz, Turin, Italia, Jumat (14/4/2023) dini hari WIB. Mungkin banyak publik yang akan lebih menjagokan tim tuan rumah karena kualitas dan pengalamannya yang sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.

Akan tetapi, Sporting CP jelas bukan tim yang layak dipandang sebelah mata. Tim berjuluk Leoes itu telah membuktikan diri melaju ke babak 16 besar dengan menyingkirkan Arsenal yang kita tahu saat ini sedang merajai papan klasemen sementara Liga Inggris musim ini.

Pemain Sporting CP Arthur Gomes tampak semringah timnya menang adu penalti melawan tuan rumah Arsenal dalam laga Liga Europa 2022/2023 di Stadion Emirates, London, Jumat (17/3/2023). (Foto: REUTERS)

Selain itu, Amorim menyebut tim besutannya memiliki modal yang lebih bagus ketimbang Juventus. Mereka meraih kemenangan atas Casa Pia di laga terakhirnya. Lain cerita dengan Si Nyonya Tua -julukan Juventus- yang kalah dari Lazio pada laga terakhirnya.

“Kami harus sempurna dan Juventus tidak dalam hasil yang tidak baik, sementara kami datang dari waktu yang baik dan banyak kemenangan. Kami membuat hasil imbang dan kemudian menang dari Casa Pia,” kata Amorim, dinukil dari Tuttomercato, Kamis (13/4/2023).

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
8 jam lalu

Juventus Siap Lepas Fabio Miretti, Sosok Ini Masuk Radar Jadi Pengganti

Soccer
9 jam lalu

MU Siap Bongkar Skuad di Januari: 8 Pemain Dibidik, 4 Menuju Pintu Keluar

Soccer
14 jam lalu

Mattia Perin Batal Pindah ke Genoa! Juventus Blok Transfer di Jendela Januari

Soccer
1 hari lalu

Ruben Amorim Tegaskan Alasan Tarik Joshua Zirkzee, Bukan karena Cedera

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal