Lalu Shin Tae-yong juga memasang 2 wing back untuk menyeimbangkan permainan saat bertahan dan menyerang. Dua wing back ada Pratama Arhan di kiri dan Yakub Sayuri di kanan.
Kemudian ada tiga penyerang yang diturunkan untuk membombardir pertahanan Libya. Ketiga penyerang itu ialah Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman di sisi sayap serta Rafael Struick sebagai target man.
Selain itu, Shin Tae-yong masih punya beberapa pemain cadangan yang bisa dimainkan ketika terjadi kebuntuan. Ada Dimas Drajad, Saddil Ramdani hingga Dendy Sulystiawan.
Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Libya:
Timnas Indonesia: Ernando Ari; Rizky Ridho, Justin Hubner, Elkan Baggott; Jordi Amat, Pratama Arhan, Yakob Sayuri, Ivar Jenner; Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Rafael Struick