“Untuk menutup tahun 2023, saya yakin ini adalah tahun yang sangat baik. Saya yakin kami (Timnas Prancis) bisa melaju jauh di Euro mendatang. Mari kita bersiap dengan baik dan memberikan segalanya di lapangan,” kata Griezmann, dilansir situs resmi UEFA, Rabu (22/11/2023).
Namun, Griezmann juga mengakui lini serang Timnas Yunani benar-benar membuat repot lini pertahanan Prancis. Dia juga mengatakan Les Bleus bermain tidak baik di babak kedua.
“Penyerang tengah mereka menyebabkan banyak masalah pada pertahanan kami. Kami tahu mereka akan mencarinya melalui serangan balik. Kami harus terus berkembang. Kami bermain bagus di babak pertama, tapi kami agak mati rasa setelah jeda,” ujarnya.