Teknologi VAR Selamatkan Kemenangan Spanyol atas Iran

Reynaldi Hermawan
Para pemain Spanyol merayakan gol mereka ke gawang Iran pada laga Grup B Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, Kamis (21/6/2018) dini hari WIB. (Foto: fifa.com)

Gol itu menjadikan striker Atletico Madrid itu menjadi pemain kedua setelah Fernando Torres yang selalu mencetak di dua laga awal Piala Dunia.

Delapan menit berselang, Iran sebenarnya mampu mencetak gol penyeimbang lewat tandukan Saeid Ezzatollahi usai meneruskan umpan Ramin Rezaeian dari tendangan bebas. Para pemain Iran pun bersorak kegirangan.

Sayang, euforia itu dibatalkan VAR. Ya, wasit menganulir gol  itu setelah mendapat masukan dari para asisten pengadil yang mengamati pertandingan melalui teknologi tersebut. Gol itu dibatalkan karena Ezzatollahi sebelumnya sudah berada di posisi offside. Hingga laga usai, tak ada gol ada tambahan yang terjadi.

Berkat tambahan tiga poin, Spanyol kini berada di dua besar klasemen dengan nilai empat. Angka yang dikumpulkan La Furia Roja sama dengan Portugal. Kedua tim tersebut unggul satu angka dari Iran di peringkat ketiga dan berbeda empat poin dari Maroko yang ada di urutan keempat karena belum mengemas nilai dan sudah dipastikan angkat koper dari Piala Dunia kali ini.


SUSUNAN PEMAIN
IRAN (4-2-3-1)
Beiravand; Ramin, Hosseini, Pouraliganji, Haji Safi (Mohammadi 69); Omid, Ezatolahi; Karim (Ansarifard 74), Mehdi, Amiri (Ghoddos 86); Sardar
Pelatih: Carlos Queiroz

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
16 hari lalu

Bintang Real Madrid Terancam Dibuang dari Skuad Timnas Spanyol di Piala Dunia 2026

Soccer
2 bulan lalu

Daftar 39 Negara Lolos Piala Dunia 2026: 5 Wakil Eropa Bertambah, Ada Spanyol dan Belgia

Soccer
2 bulan lalu

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Spanyol Ukir Rekor, Makin Dekat ke Putaran Final

Soccer
4 bulan lalu

Negara Ranking 1 FIFA Murka! Minta Israel Diusir dari Piala Dunia 2026

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal