Timnas Indonesia Segrup dengan Maroko di Piala Dunia U-17 2023, Erick Thohir: Jangan Gentar!

MNC Media
Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta Timnas Indonesia tak gentar dengan lawan-lawannya di grup A Piala Dunia U-17 2023. (Foto: Instagram/erickthohir)

JAKARTA, iNews.id- Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta Timnas Indonesia tak gentar dengan lawan-lawannya di grup A Piala Dunia U-17 2023. Indonesia segrup dengan Ekuador, Maroko, dan Panama.

"Jangan gentar, walaupun kita lolos otomatis sebagai tuan rumah. Mari kita  tunjukan kalau kita juga pantas tampil di ajang Piala Dunia U-17 ini," kata Erick dalam keterangan, Jumat (15/9/2023).

Erick menyebut Indonesia sedikit beruntung. Sebab, Indonesia terhindar deri grup neraka.

Ada beberapa grup neraka dalam drawing Piala Dunia U-17 2023. Grup D menyajikan persaingan cukup berat yang melibatkan Jepang, Argentina, Senegal, Polandia. Lalu Grup E, yang memempatkan negara-negara kuat macam Prancis, Korea Selatan, Amerika Serikat, Burkina Faso.

"Ini kocokan terbaik, saya punya harapan lain tapi tidak terwujud. Jika kita melhat tiga negara yang menjadi calon lawan, kita punya harapan. Semoga kita bisa lolos dari penyisihan," katanya.

Erick yakin Indonesia lolos fase grup Piala Dunia U-17 2023. Kini, PSSI tengah menyiapkan serangkaian uji coba dalam pemusatan latihan di Jerman.

"Di Jerman, rangkaian uji coba harus kita sesuaikan dengan gaya bermain lawan-lawan d Grup A. Kita sedang berproses, hasil undian harus kita syukuri dan kemudian kerja keras mempersiapkan diri," katanya.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
13 jam lalu

996 Atlet Indonesia Tempur di SEA Games Thailand 2025, Target Tembus 3 Besar!

Soccer
1 hari lalu

Komentar Ambisius Nova Arianto usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20

Soccer
2 hari lalu

PSSI Resmi Tunjuk Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20, Ini Target Besarnya

All Sport
2 hari lalu

Erick Thohir Bongkar Rahasia Sukses MotoGP Mandalika 2025: Kolaborasi Lintas Sektor Jadi Kunci!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal