Pelatih berusia 40 tahun itu mengakui Indonesia cukup panas buatnya dan tim pastinya. Hal itu langsung dia rasakan saat keluar dari pesawat setibanya di Bandara Soekarno-Hatta.
"Kami baru keluar dari pesawat dan bisa langsung merasakan betapa panasnya Indonesia," katanya.
Ryan Garry mengatakan saat ini skuadnya akan beristirahat dahulu setelah menempuh perjalanan panjang yang melelahkan. Setelah kondisi tim cukup baik baru, dia akan memberikan deretan menu latihan.
"Saya sangat letih dan ingin tidur, tapi setelah beradaptasi kami akan baik-baik saja," ujarnya.