Timnas Putri Indonesia Tak Berdaya Hadapi Thailand di Piala AFF Wanita 2025, Dibantai 7 Gol Tanpa Balas! 

Andri Bagus Syaeful
Mimpi buruk melanda Timnas Putri Indonesia dalam matchday pertama Grup A Piala AFF Wanita 2025 (Foto: Changsuek)

HAIPHONG, iNews.id – Mimpi buruk melanda Timnas Putri Indonesia dalam matchday pertama Grup A Piala AFF Wanita 2025. Bertanding di Lach Tray Stadium, Rabu (6/8/2025), Garuda Pertiwi harus menelan kekalahan telak 0-7 dari Thailand.

Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi skuad asuhan Joko Susilo, yang tampak kesulitan membendung dominasi permainan cepat dan agresif yang diperagakan oleh tim asuhan Futoshi Ikeda.

Babak Pertama: Gawang Jebol 5 Kali, Thailand Menggila

Pertandingan baru berjalan lima menit, gawang Indonesia sudah dibobol oleh Karnjanathat Phomsri, membuka keunggulan untuk Thailand.

Tekanan terus dilancarkan. Madison Jade Casteen mencetak gol kedua di menit ke-19, sebelum Phomsri kembali menjebol gawang Laita Roat di menit ke-27.

Timnas Putri Indonesia tak kuasa membendung serangan bertubi-tubi. Thailand mencetak dua gol beruntun dalam satu menit melalui P. Manowang (40') dan Janita Jinantuya (41'). Babak pertama pun ditutup dengan skor mencolok 5-0 untuk Thailand.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
3 bulan lalu

Mental Siap Tempur! Timnas Putri Indonesia U-20 Bidik Start Sempurna Lawan India

Soccer
6 hari lalu

Claudia Scheunemann Bikin Geger Liga Belanda! Cetak Brace Spektakuler saat Debut di FC Utrecht Women

Soccer
13 hari lalu

Hasil Kualifikasi Piala Asia Putri U-17 2025: Indonesia Hajar Makau

Soccer
2 bulan lalu

Pemain Timnas Putri Indonesia Estella Loupatty Resmi Direkrut Klub Liga Italia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal