Timnas U-19 Gagal TC ke Prancis, PSSI Lirik Belanda Jadi Tujuan Baru

Fitradian Dimas Kurniawan
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong (pakai topi tengah) memberi instruksi kepada pasukannya dalam pemusatan latihan di Split, Kroasia, beberapa hari lalu. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.idTimnas Indonesia U-19 dipastikan gagal melanjutkan pemusatan latihan (TC) ke Prancis. Hal itu tak lepas karena Turnamen Toulon yang rencananya diikuti Garuda Muda di sana dibatalkan karena meningkatnya penularan Covid-19 di negara itu. 

Sebagai solusi, PSSI langsung mencari negara tujuan baru. Belanda jadi salah satu negara tujuan yang disebut federasi sepak bola di Tanah Air itu.

“Kami akan tetap menggelar TC ke luar. Kemarin rencana ke Prancis, tetapi batal karena kondisi Covid-19 di sana meningkat. Sehingga mereka tak mendapat izin ke Prancis,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Selasa (27/10/2020).

“Setelah menjajaki, Belanda belum ada kabar. Kemungkinan Jepang atau Korea Selatan bisa. Yang jelas, PSSI siap memberangkatkan mereka ke negara-negara yang punya tim bagus,” ujar pria yang disapa Iwan Bule itu.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 jam lalu

3 Alasan Timur Kapadze Cocok Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

FIFA Sanksi Indonesia, Thom Haye dan Shayne Pattynama Kena Skors 4 Laga

Soccer
2 hari lalu

Timnas Indonesia U-17 Dibantai Brasil 0-4, Begini Reaksi Erick Thohir

Soccer
5 hari lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
6 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal